Kesan Negatif Bojan Krkic Terhadap Guardiola
Olah Raga 01.46
Bojan mengungkapkan bahwa sudah berbulan-bulan dirinya tidak berbicara dengan sang pelatih. Penyerang berusia 20 tahun itu menyadari bahwa peluangnya menembus tim inti Barcelona sangat tipis musim lalu. Karena itu ia langsung bersedia saat Luis Enrique ingin membawanya ke AS Roma.
Bojan bahkan mengaku sudah tak punya rasa hormat kepada sang pelatih, yang ia anggap tidak adil.
“Sebagai seorang fan, Pep Guardiola adalah pelatih terbaik di dunia, tetapi secara pribadi sesuatu terjadi kepada saya dan itu menyakiti saya dan saya tak bisa mengatakan hal yang sama,” tegasnya, seperti dilansir Goal.com.
“Dia tidak adil kepada saya dalam beberapa kali kesempatan dan itu adalah salah satu alasan saya memutuskan pergi.”
Sang penyerang tak diturunkan pada final Liga Champions dimana Barca mengalahkan Manchester United 3-1. Ini juga menjadi salah satu penyebab kekecewaan Bojan terhadap Guardiola.
“Saya sudah tidak berbicara dengannya sejak final Liga Champions, itu pilihan saya sendiri,” ungkapnya.
“Saya masih kecewa dengan final di London. Memenangkan final Liga Champions adalah hal yang penting bagi saya dan itu sangat menyakiti saya saat saya tidak dimainkan. Ini yang kedua kalinya terjadi kepada saya,” pungkasnya.
Dua tahun sebelumnya saat final di Roma, melawan klub yang sama, Bojan juga tidak diturunkan meski namanya tercantum dalam daftar pemain cadangan Barcelona.inilah.com