Ribuan Lalat Serbu Empat Desa

JAMBI - Wabah atau koloni lalat menyerang empat desa di Kecamatan Sarolangun, Kabupaten Sarolangun, Provinsi Jambi, sejak tiga hari belakangan yang dirasakan sangat mengganggu warga setempat.

Keempat desa yang diserang koloni lalat yakni Desa Bernai, Desa Bernai Dalam, Desa Sungai Baung, dan Desa Sungai Abang.

Warga menduga dan memprotes bahwa lalat yang menyerbu rumah mereka tersebut berasal dari peternakan ayam yang tak jauh dari desa mereka.

Menurut warga, peternakan tersebut berada di Desa Bernai belakang KLK dan di Desa Bernai Dalam dekat pinggiran sungai.

Di Desa Sungai Baung yang ke semua kandang ayam ini tak jauh dari permukiman warga. Warga yang meminta namanya tidak dituliskan karena kenal dengan pemilik ternak mengeluhkan kejadian ini.

Menurut dia, kejadian ini sudah berlangsung lama di desa mereka. Persisnya pada tiap akhir bulan saat pemilik ternak memanen ayam dan mengosongkan kandang selama satu bulan.mediaindonesia.com

Posted by damm11 on 16.35. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0

0 komentar for Ribuan Lalat Serbu Empat Desa

Leave comment

FLICKR PHOTO STREAM

blog-indonesia.com

2010 Ada-Sih. All Rights Reserved. - Designed by Damm11