Suling Raksasa Pada Pameran Kridaya 2011

JAKARTA - Ada sajian musik yang cukup unik dan menarik perhatian pada pembukaan Pameran Kerajinan Indonesia sebagai Warisan Budaya (Kridaya) 2011, Rabu (3/8/2011), di Jakarta Convention Center.

Sebuah suling 'raksasa' sepanjang lebih dari dua meter, dengan diameter sekitar 15 centimeter, dimainkan secara apik dalam seremonial pembukaan yang dihadiri Ibu Negara Ani Yudhoyono dan Ny Herawati Boediono.

Suling seberat lebih dari 20 kilogram itu dimainkan oleh pembuatnya, Zainal Abidin (40). Oleh pria kelahiran Sarulangun Rawas, Sumatera Selatan tersebut, suling 'raksasa' itu dinamai suling 'Maha Raja'.
Dengan ukurannya yang ekstra besar dan demikian berat, hampir dipastikan tingkat kesulitan dalam memainkannya. Namun hal itu tidak berlaku Zainal yang sejak tahun 1988 bergelut di dunia musik sebagai peniup suling dangdut.

Untuk memainkannya, suling raksasa itu dipanggul dengan bahu kiri dan kedua tangan memegang di sisi yang lain, sambil keenam jari tangan mengatur nada dengan menutup dan membuka lubang suling.

Dibutuhkan ketepatan untuk menutup keenam lubang nada yang berderet, dengan jarak masing-masing lubang sekitar 5 centimeter. Belum lagi untuk meniupnya dibutuhkan tenaga ekstra. Saya sempat mencoba memainkan suling itu dan ternyata tidak bunyi.

"Sudah ada sekitar 30 penuip suling senior mencoba memainkannya, tapi belum ada yang bisa memainkan nadanya," kata Zainal yang kesehariannya bermain suling di acara hajatan perkawinan dan di bar-bar.

Zainal membuat suling itu pada 2004. Dibutuhkan waktu setahun untuk menyelesaikannya dan sempat melalui proses perombakan hingga 4 kali. Untuk membuat suling yang berbahan dasar dari bambu, rotan, dan kayu ini, Zainal merogoh kocek sekitar Rp 1 juta.

Gara-gara suling raksasa itu pula, pria yang merantau ke Jakarta sejak 1984 itu menjadi terkenal. Setidaknya ia pernah memenangi acara adu bakat yang diselenggarakan salah satu stasiun televisi, mengisi acara talkshow di TV, dan diwawancarai sejumlah media massa.

Meski permintaan manggung banyak mengalir sejak ia tampil di media, Zainal tidak mematok harga untuk jasanya memainkan suling raksasa itu. Bahkan untuk sekali tampil di acara hajatan perkawinan, biasanya ia hanya dibayar Rp 200.000.

"Tidak tahu Bang. Saya hanya diminta bermain di sini ya saya main. Ini belum dibayar," kata Zainal malu-malu, saat ditanya berapa honornya untuk bermain di pembukaan Kridaya yang dihadiri oleh Ibu Negara Ani Yudhoyono itu.[kompas.com]

Baca Juga :

Posted by damm11 on 01.33. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0

0 komentar for Suling Raksasa Pada Pameran Kridaya 2011

Leave comment

FLICKR PHOTO STREAM

blog-indonesia.com

2010 Ada-Sih. All Rights Reserved. - Designed by Damm11