Kakek HARAKIRI di Kandang Sapi

Nganjuk - Diduga mengidap penyakit kronis, seorang kakek bau tanah nekat mengakiri hidupnya dengan jalan kendat alias gantung diri. Korban ditemukan menggantung di kandang sapi rumahnya dalam keadaan tak bernyawa.

Nasib tragis tersebut dialami oleh Wakidi (70), warga Dusun Sumber Muneng, Desa Joho, Kecamatan Pace, Kabupaten Nganjuk. Jenasah pria tua yang sehari-hari bekerja sebagai petani itu pertama kali ditemukan oleh tetangganya Suwandi (24).

Selanjutnya saksi memberitahu para tetangga dan mengadukan ke perangkat desa. Akhirnya kejadian itu dilaporkan ke Polsek Pace. Tidak lama berselang polisi datang untuk mengevakuasi jenasah korban. Selanjutnya petugas membawanya ke rumah sakit guna keperluan visum.

"Tidak ada tanda-tanda bekas penganiayaan pada tubuh korban. Kami menduga korban meninggal dunia dengan cara gantung diri karena mengidap penyakit kronis yang sukar untuk disembuhkan," ujar Kasubbag Humas Polres Nganjuk AKP Karjadi, Minggu (7/8/2011)

Informasi yang dihimpun di lapangan, Wakidi sempat menyatakan akan mati. Pernyataan itu disampaikan korban kepada Jinem (60), tetangganya, yang juga pemilik toko pracangan.

Korban pulang dari sawah mampir di warung Jinem untuk membeli mentimun. Tiba-tiba dia bilang, "aku arep mati" (saya akan mati, red). Setelah itu korban pulang.

Jinem penasaran. Dia khawatir terjadi hal-hal yang buruk terhadap korban. Kemudian Jinem menyuruh anak Suwandi (24) agar melihat korban ke rumahnya.

Tiba di rumah korban, Suwandi berusaha mencarinya. Akhirnya saksi menemukan korban tergantung di dalam kandang sapi. Saksi sempat memanggil-manggil korban sebanyak dua kali. "Pak Di, pak Di," dari luar kandang. Tetapi, korban tidak menjawab

Karena tidak ada jawaban, kemudian saksi masuk ke dalam kandang. Dia mendapati korban sudah meninggal dunia dalam keadaan kaku. Selanjutnya, saksi memberitahu para tetangganya.[beritajatim.com]

Baca Juga :

Posted by damm11 on 00.41. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0

0 komentar for Kakek HARAKIRI di Kandang Sapi

Leave comment

FLICKR PHOTO STREAM

blog-indonesia.com

2010 Ada-Sih. All Rights Reserved. - Designed by Damm11